Sabtu, 24 Maret 2012

Menurunkan Berat Badan


Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet
Pada era seperti sekarang ini mempunyai bentuk tubuh yang ideal sangatlah penting dan menjadi dambaan setiap orang. Banyak orang rela menghabiskan sebagian penghasilannya demi untuk mendapatkan bentuk tubuh yang langsing. Maka orang yang cerdas dalam bisnis lalu membuat semacam kursus kilat yang mampu membuat orang cepat  kurus ,atau  cara cepat kurus.Bisnis ini berkembang sangat luas dan menakjupkan. Bukan hanya di kota-kota besar bisnis ini berkembang pesat namun sudah merambah kota-kota kecil bahkan di pedesaan.Bila kita amati ketika kita berkeliling ke kota kecil maupun ke kampung-kampung terlihat ada semacam sanggar senam/ kebugaran yang dalam iklannya akan membuat tubuh sintal,langsing,indah dan lain-lain.
Banyak peserta yang mengikuti program diet berhasil menurunkan berat badan dan cepat langsing namun mereka mengeluh menjadi kurang energi atau bahkan menjadi seperti orang sakit.Tentu saja kalau sudah begini benarkah menjadi langsing menjadikan kebahagiaan bagi mereka? Dalam kehidupan sehari-hari mereka harus bekerja terutama untuk ibu-ibu harus mengurus keperluan rumah tangga, anak, suami dan lain-lain tentu bisa merepotkan.Akhirnya setelah berat badan turun beberapa saat kemudian berat badan kembali naik. Setelah menimbang badan dan ketahuan berat badan naik maka ikut diet lagi dan ini menjadi semacam siklus yang tidak pernah berhenti atau bahkan ada kencenderungan berat badan stabil naik.
Dalam program diet yang sering kita jumpai, orang yang melakukan diet biasanya pantang berbagai makanan. Dengan istilah lain tidak boleh makan ini makan itu dan sebagainya. Karena dilarang maka orang akan merusaha untuk menahan tidak makan makanan yang yang menjadi pantangannya dan yang menyedihkan makanan tersebut adalah kesukaannya. Bisa dibayangkan menderitanya seseorang yang dilarang makan makanan kegemarannya, begitu makan pasti akan balas dendam dan makan sekenyang-kenyangnya. Inilah yang banyak terjadi sehingga program diet gagal. Otak kita tidak bisa menerima kalimat negatif, bila orang yang dilarang makanan manis maka justru yang diingat adalah makanan manis.
Kalau kita berbicara soal makanan tentu tidak akan bisa terlepas dengan istilah lapar. Yang menjadi pertanyaan adalah apakah seseorang makan karena benar-benar lapar  atau karena hanya merasa lapar. Dua hal ini sangat berlainan, orang yang benar-benar lapar ini disebut lapar fisik sedangkan orang yang hanya merasa lapar dan kemudian makan ini disebut lapas secara emosi. Pada lapar fisik atau perut orang setelah makan akan terpuaskan dan setelah kenyang akan segera berhenti makan karena ada sinyal dari perut ke otak yang menyatakan sudah kenyang. Sedangkan lapar emosi seseorang merasa lapar dan kemudian makan tetapi bukan karena lapar perut tetapi lebih pada hal lain misalnya; saat stress, saat gembira, saat di kafe hanya gengsi atau sekedar menyenangkan orang lain, atau sebagai kawan nonton dan lain-lain.Pada lapar emosi ini program kenyang seolah-olah dihilangkan sehingga mulut akan selalu dipenuhi makanan dan perut akan menampung semuanya.
Dalam ilmu hipnoterapi dan NLP, program pikiran akan mendapatkan porsi yang paling utama untuk mengendalikan tubuh dan keinginan. Banyak orang gagal mengikuti program diet karena pikirannya tidak diprogram sehingga tidak efektif. Secara umum pikiran manusia di bagi dua yaitu pikiran sadar dan pikiran bawah sadar. Pikiran sadar menguasai 12%, sedangkan pikiran bawah sadar mempunyai peran 88% dalam hidup kita.kalau kita lihat perbandingannya jelaslah bahwa begitu pentingnya kita pikiran bawah sadar kita yang menguasai hidup kita 88%. Apabila pikiran bawah sadar kita sudah kita program maka pikiran sadar dan tubuh akan menyesuaikan dan melaksanakannya. Pemrograman pikiran dapat dilakukan dengan teknik sugesti dalam hypnotherapy. Ada beberapa hal yang harus diketahui dalam program melangsingkan tubuh agar sukses yaitu:
1.      Obsesi seseorang terhadap makanan
2.      Bagaimana meningkatkan metabolisme tubuh
3.      Pengaruh citra diri
4.      Menetapkan tujuan yang kuat
5.      Sugesti diri.
Hypnotherapy sangat ajaib untuk menjadikan tubuh Anda langsing sekaligus sangat sehat. Anda boleh makan makanan yang anda sukai dan tidak ada pantangan kecuali yang dilarang oleh agama. Secara umum hanya ada  empat aturan yang harus Anda lakukan agar tubuh anda langsing dan sehat yaitu:
1.      Makanlah ketika Anda lapar.
2.      Makan apa pun yang Anda inginkan.
3.      Makan secara sadar.
4.      Ketika Netral , berhentilah Anda makan.
Sangat mudah bukan menurunkan berat badan? Seperti apa penjabarannya lebih lengkap dan bagaimana mengaplikasikannya dalam hipnoterapi?Silahkan Anda datang di klinik kami dan ikuti” Pelatihan Program Hypnoslimming”.Segera hubungi Frans: 081802115340 atau datang langsung ke tempat praktek : Jl Sekelimus VII no 29 Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar